Friday, 8 July 2011

Anak Tentara Kena Pantulan Peluru Polisi


Kamis, 7 Juli 2011 - 21:44 WIB



BANDUNG (Pos Kota) - Anak anggota Denpom TNI, ambruk akibat tertembak peluru mantul anggota polisi saat melumpuhkan pria kemasukan roh jahat, di Kampung Cilembu, Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (6/7) malam.

Korban Hardiasyah, 24, yang terkena luka tembak di bagian bawah ketiak (punggung) ambruk dan kini masih dirawat intensif di RSUD Tasikmalaya.

“Korban terkena peluru mantul dari tembok saat anggota polisi mencoba memuntahkan pelor saat seorang pria mengamuk akibat kemasukan roh jahat,” kata Kabagops Polres Tasikmalaya Kompol Samsa, SH, kepada wartawan, Kamis (7/7).

Terkait kasus ini, Kabagops menegaskan, anggota yang melepas tembakan kini tengah dimintai keterangan. Namun, pihak Polres belum bisa menjatuhkan sangsi kepada anggota tersebut. Sementara ini, kata Kompol Samsa, dalam pemeriksaan, polisi itu telah melaksanakan prosedur saat memuntahkan pelor.

” Dugaan kuat pelor itu menembak tembok meudian mantul dan menerjang korban. Tapi, korban kondisinya sudah membaik bahkan Polres pun sudah memberikan santunan,” kata dia, seraya menolak menyebutkan identitas polisi tadi.

Dikisahkannya, aksi keributan warga di Singaparna itu berlangsung Rabu malam sekira pukul 20.30. Warga setempat melapor ke Polsek Singaparna ada pria asing mengamuk yang diduga kuat kemasukan roh jahat.

Pemuda itu mengamuk sambil mengacung-ngacungkan golok dan menyerang setiap pria yang mendekatnya. Sejumlah anggota polisi yang tiba di lokasi mencoba melumpuhkan pria tadi namun gagal.

Sampai kemudian salah seorang anggota mencabut pistol dan mengeluarkan tiga kali tembakan peringatan. Di luar dugaan, dari tiga butir timah panas yang dilepas, satu mengenai tembok kemudian memantul dan menerjang Hardiansah yang ada di lokasi

Korban spontan berteriak dan ambruk. Warga dan polisi sigap memberi pertolongan dan melarikannya ke RSUD Kota Tasikmalaya. Anggota yang melepas tembakan kemudian diperiksa. Senjata yang digunakan anggota tadi jenis SS1 B-5.

Salah seorang anggota penyidik POM Tasikmalaya, Ali Suandi, kepada wartawan di lokasi kejadian menjelaskan, korban merupakan anak anggota Denpom yang bertugas di Kabupaten Ciamis. (dono/dms)

http://www.poskota.co.id/berita-terkini/2011/07/07/anak-tentara-kena-pantulan-peluru-polisi

No comments:

Post a Comment