Korban penembakan di cirebon (faiq resha/detikcom)
Cirebon Dua kelompok warga di Cirebon, Jabar, bersitegang saat membangunkan sahur. Seorang polisi datang. Setelah mengeluarkan tembakan peringatan, ia menembak warga.Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 02.30 WIB, Minggu (5/8/2012). Saat itu, korban, Agus, warga Blender, Kecamatan Karangsembung, Cirebon, bersama kelompoknya sedang berkeliling dengan musik obrog (musik seadanya untuk membangunkan sahur).
Kelompok musik warga Desa Blender bertemu dengan kelompok warga Desa Karangwareng. Keduanya sempat bersitegang tanpa ada alasan yang jelas. Saat ketegangan mereda, seorang anggota Polsek Karangsembung, Brigadir Sahidin Jaenudin datang berboncengan dengan temannya.
"Saat masih di atas motor, polisi itu mengeluarkan tembakan peringatan ke atas. Padahal kami mau pulang. Lalu polisi itu turun dari motor dan mengarahkan pistolnya ke korban, lalu menembak (Agus)," kata Eka, yang saat kejadian berada di samping korban.
Kedua kelompok itu langsung bubar. Sementara korban dilarikan ke RS terdekat. Hingga kini, belum ada keterangan resmi dari kepolisian mengenai kejadian ini.
(try/van)
http://news.detik.com/read/2012/08/05/102731/1983440/10/dorrr-agus-tewas-ditembak-polisi-saat-bangunkan-sahur
No comments:
Post a Comment