Friday 18 February 2011

Depresi, Pria Tewas Ditembak Polisi

INILAH.COM, Jakarta - Seorang pria tewas ditembak oleh polisi karena berusaha menyerang.

John Wempi, warga Komplek Permata, Kali Angke Cengkareng, tewas setelah tiga peluru bersarang ditubuhnya. Pria ini tewas setelah berusaha menyerang petugas kepolisian yang memintanya menyerah setelah melakukan pembakaran sebuah mobil pada Minggu (30/1/2011) malam.

Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Baharudin Djafar, kejadian itu bermula ketika sekitar pukul 22.00 WIB, Bripka Kasdani, anggota Unit III Sat Jatanras yang tengah piket mendapat telepon dari Briptu Joko Sumanto, anggota Sat Resmob Dit Reskrim Um Polda Metro Jaya.

Saat itu Briptu Joko mengatakan dirinya dimintai tolong oleh kenalan yang mengaku mobilnya dibakar di daerah Komplek Permata, Kali Angke Cengkareng. Mendapat laporan tersebut Kasdini kemudian melakukan pengecekan ke lokasi.

Sesampai di jembatan Kedaung Kali Angke di samping Komplek Permata, Bripka Kasdini melihat John Wempi yang melakukan pembakaran mobil tengah mengamuk sambil menenteng bensin dan senjata tajam

Bripka Kasdani kemudian meminta John untuk menghentikan aksinya dan menyerah. Namun bukannya menyerah John malah semakin brutal. Meski Kasdani sudah mengatakan dirinya seorang petugas kepolisian, namun pelaku tetap tidak menghentikan aksinya.

Bahkan kemudian John berusaha menyerang, yang memaksa Kasdini melepaskan tembakan peringatan ke udara sebanyak tiga kali. Bukannya menyerah John tetap bersikeras menyerang balik. Kasdini akhirnya memberikan tindakan tegas dengan tiga tembakan ke arah paha dan kaki John.

Setelah itu John kemudian langsung dilarikan ke RS Pantai Indah Kapuk untuk mendapat perawatan. Malang dirinya akhirnya tak tertolong karena banyak kehilangan darah.

Dihubungi terpisah, Kapolsek Cengkareng Kompol Ruslan menuturkan pelaku pembakaran yang telah menghembuskan nafas terakhir dengan tiga timah panas itu ditengarai mengidap depresi atau stres.

"Mobil Hyundai yang dibakar berhasil dipadamkan warga. Menurut keterangan keluarga, John terkena depresi karena pacarnya menikah dengan orang lain. Korban tewas di RS Pantai Indah Kapuk," ujar Kapolsek, Selasa (1/2/2011).

Kapolsek juga mengatakan tengah mendalami lebih jauh motif yang melatarbelakangi peristiwa ini. [bar]

http://metropolitan.inilah.com/read/detail/1198692/depresi-pria-tewas-ditembak-polisi

No comments:

Post a Comment